Tuesday, May 28, 2013

Cara Mudah Install Gammu Windows dan Kalkun - Part 4/4 (Multi Modem)

1. Pastikan Gammu dan Kalkun sudah berjalan sempurna. Referensi klik disini

Ulasan Multi Modem kali ini menggunakan COM port dan nama direktori gammu yang berbeda, namun konsep tetap sama.

2. Buka 'Services.msc', Stop service 'Gammu SMSD Service'

3. Uninstall service Gammu SMSD

4. Edit file 'gammurc', sesuaikan COM port yang digunakan

jika menggunakan 2 modem = [gammu] dan [gammu1]
jika menggunakan 3 modem = [gammu] [gammu1] dan [gammu2] dst.

5. Rename file 'smsdrc' Anda menjadi 'smsdrc1' dan buat duplikatnya, duplikat direname menjadi 'smsdrc2'
Jika masih ada modem yang ingin ditambahkan, duplikat kembali dan rename menjadi 'smsdrc3' dst.
Edit file pada :
baris 7 = 'device'
baris 9 = 'connection'
sesuai COM port yang digunakan
baris 41 = 'phoneid'
Phone ID akan digunakan sebagai identitas modem di Kalkun. Sehingga memungkinkan Kalkun memilah SMS yang akan dikirim harus menggunakan Modem keberapa


6. Buka 'command prompt', masuk ke direktori dimana gammu Anda berada dan ketik 'gammu 0 identify' untuk modem pertama, ketik 'gammu 1 identify' untuk modem kedua

7. Test mengirim SMS dengan menggunakan ke dua modem tersebut melalui perintah gammu 'gammu -c smsdrc1 sendsms text no_tujuan' untuk modem pertama, 'gammu -c smsdrc2 sendsms text no_tujuan' untuk modem kedua

8. Install kembali service Gammu SMSD
gammu-smsd.exe -c smsdrc1 -n gammu1 -i = service untuk modem pertama
gammu-smsd.exe -c smsdrc2 -n gammu2 -i = service untuk modem kedua

9. Jalankan service kedua modem ini di 'Service.msc'

10. Buka file 'kalkun_settings.php' pada direktori 'C:\xampp\htdocs\kalkun\application\config' untuk setting strategi pengiriman SMS yang diinginkan
$config['multiple_modem_state'] = TRUE;
$config['multiple_modem_strategy'] = 'phone_number_prefix';
$config['multiple_modem'][0]['id'] = 'MyPhone1';
$config['multiple_modem'][0]['value'] = array('+62812', '+62813');
$config['multiple_modem'][1]['id'] = 'MyPhone2';
$config['multiple_modem'][1]['value'] = array('+62899', '+62889');
Perintah ini memungkinkan Kalkun mengirim SMS dengan :
- menggunakan Modem Pertama jika nomor pengiriman SMS diawali '+62812' atau '+62813'
- menggunakan Modem Kedua jika nomor pengiriman SMS diawali '+62899' atau '+62899'

10. Kirim 2 SMS melalui Kalkun


11. Contoh tampilan database pada phpMyAdmin, terlihat bahwa :
- SMS 'test kalkun 7' terkirim menggunakan 'MyPhone1'
- SMS 'test kalkun 8' terkirim menggunakan 'MyPhone2'

12. Begitu SMS tersebut dibalas, tampilan Kalkun akan muncul seperti biasa tanpa ada perbedaan

Tapi jika diperiksa dalam database melalui phpMyAdmin, terlihat bahwa :
- SMS 'test reply gammu 414 ke1' diterima menggunakan 'MyPhone1'
- SMS 'test reply gammu 441 ke1' diterima menggunakan 'MyPhone2'

5 comments:

  1. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  2. mas mau nanya instal di ubuntu gammu sudah bisa kirim sms menggunakan simcard 3 tapi stlh ganti simcard simpati malah ga bs kirim sms. waiting for network..error 96 . ada solusi ga mas???

    ReplyDelete
  3. Gan.. pada langkah 13, ane gak bisa kirim sms pake script yang agan kasih.
    Jadi ane pake script ini

    gammu -c smsdrc sendsms TEXT 08121215xxxx -text "isi pesan"

    pesan sukses terkirim ke handphone tujuan.

    Permasalahnnya, setelah ane ikutin part 2, sms gak kekirim ampe hari ini, minta solusinya gan!
    Apa script php saat kirim sms harus diganti? tapi dimana itu script bersembunyi?

    ReplyDelete
  4. Terima kasih banyak gan atas ilmunya bermanfaat banget. Sukses selalu gan

    ReplyDelete